Skip to content

Cara Membersihkan Keyboard Laptop dan Komputer

cara membersihkan keyboard laptop

Laptop dan komputer sudah menjadi barang kebutuhan keseharian baik untuk kebutuhan mengerjakan tugas, bekerja, ngetik dokumen dan lain sebagainya.

Walaupun keberadaan laptop atau komputer mulai tergeser dengan adanya smartphone. Sehingga kadang kita tidak terlalu merawat keadaan laptop atau komputer agar kinerja tetap optimal

Apalagi, debu dan kotoran sering banget nempel dibagian laptop. Terutama bagian keyboard yang notabene bagian yang paling rawan kotor

Banyaknya lubang dan lekukan membuat debu sulit untuk di bersihkan jika sudah menempel. Dan ujung-ujungnya bisa membuat kinerja keyboard bermasalah

Seperti keyboard laptop macet, keyboard laptop error mencet sendiri dan lainnya yang disebabkan karena kotoran yang nempel ini

Jadi, sebelum semua terlambat merusak keyboard. Ada baiknya untuk membersihkan secara berkala agar keyboard tetap bersih dari debu dan kotoran dan juga tetap awet

Ada beberapa metode untuk membersihkan keyboard laptop. Dengan peralatan seadanya juga bisa dengan cairan pembersih laptop khusus yang sudah banyak dijual

Dalam artikel berikut, ada beberapa cara membersihkan keyboard laptop dengan bahan sederhana dan juga pembersih laptop khusus

Berikut ini cara membersihkan keyboard laptop atau komputer

Membersihkan keyboard laptop bisa dengan berbagai cara. Yang bisa benar-benar bersih seperti baru sehingga keyboard tetap awet

Berikut caranya

Cara membersihkan keyboard dari debu

Kotoran jenis debu ini yang sering nempel di keyboard laptop. Debu yang lembut membuat sulit pembersihannya

Gunakan kuas halus

Untuk bisa hasil bersih, bisa menggunakan kuas halus dan posisikan laptop menghadap kebawah. Kuas-kuas bagian keyboard sambil beri tiupan agar debu bisa keluar dari sela-sela keyboard

Setelah selesai menggunakan kuas, baru ke tahap selanjutnya

Gunakan kain lap basah ( jangan terlalu basah )

Tujuannya agar kotoran atau debu bisa nempel ke kain. Jadi berikan sedikit air hingga kain agak basah

Jangan semprot cairan ke keyboard, yang ada nanti keyboard jadi basah dan membuat konslet

Lap-lap sampai benar-benar bersih

Jika kamu punya kipas kecil, bisa dengan memberi aliran udara ke area keyboard biar debu juga ikut naik

Membersihkan keyboard laptop menggunakan alat khusus

Jika kamu pengen hasil lebih maksimal. Bisa menggunakan peralatan yang memang khusus untuk membersihkan keyboard laptop

Seperti

Vakum cleaner pembersih keyboard laptop

cara membersihkan keyboard laptop
vakum cleaner pembersih keyboard laptop

Sepeti gambar diatas, alat ini sudah banyak dijual di toko aksesoris laptop. Jika kesulitan bisa membeli via online yang harganya bisa bervariatif

Menggunakan alat ini bisa lebih bersih karena debu bisa terangkat.

Cara menggunakan vakum cleaner pun cukup mudah. Kamu bisa menggunakan colokan USB sebagai sumber listrik untuk mengoperasikan alat ini

Cara membersihkan keyboard laptop dengan vakum cleaner portable

  • Sambungkan kabel USB adaptor charger atau bisa menggunakan powerbank.
  • Vakum cleaner sudah menyala lanjut proses pembersihan dengan mengoles bagian keyboard searah

Menggunakan Gel pembersih keyboard laptop

Cara Membersihkan Keyboard Laptop dan Komputer
Gel pembersih keyboard laptop

Cara lain, kamu juga bisa menggunakan gel khusus pembersih keyboard laptop. Dengan cara ini juga terbilang cukup mudah

Kamu bisa beli di online store atau di toko asesoris laptop

Cara membersihkan keyboard dengan Gel cukup mudah

  • Matikan laptop, laptop konsisi mati
  • Letakkan gel di bagian keyboard dan tekan-tekan agar gel bisa masuk ke sela-sela keyboard
  • Kemudian angkat gel maka debu yang menempel di keyboard akan ikut terankat. Lakukan cara yang sama di semua bagian keyboard laptop agar bisa bersih menyeluruh

Dengan menggunakan cara diatas, kamu bisa membersihkan keyboard laptop agar tetap bersih dan beroprasi dengan normal

Membersihkan keyboard laptop dari cairan

Ada juga permasalahan ketika keyboard kotor dari cairan. Hal ini memang agak susah dan rawan terjadi konslet

Untuk membersihkannya, gunakan kain atau tisu kering yang sifatnya bisa meresap cairan

Lap bagian yang terkena cairan dan juga bisa sambil memberi aliran udara hangat. Jika kamu punya hairdyer bisa menggunakannya

Perawatan keyboard laptop

Adapun hal lain yang harus diperhatikan setelah berhasil membersihkan keyboard laptop

Yaitu menjaga kebersihan keyboard agar debu tidak kembali menempel

Kamu bisa membeli pelindung keyboard yang sudah banyak dijual juga di toko asesoris laptop

Dengan menggunakan pelindung ini, maka keyboard akan tetap terjaga kebersihannya

Kesimpulan

Keyboard merupakan bagian laptop yang cukup penting. Dan juga bagian yang sering rusak jika kita tidak rajin merawatnya. Salah satu cara merawat keyboard laptop yaitu dengan menjaga kebersihan dari debu dan juga tidak lembab di bagain keyboard

Karena suhu lembab dan debu yang bisa membuat keyboard macet atau konslet. Bersihkan secara teratur

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *