Skip to content

Spesifikasi dan Harga Coolpad Mega 5A Khusus di India

Coolpad Mega 5A

Akhirnya Coolpad juga meriliskan produk terbaru dengan nama Coolpad Mega 5A yang akan rilis pada Agustus 2018. Smartphone ini akan bersaing dengan produk Oppo, Vivo dan lainnya, karena sudah memiliki julukan sebagai smartphone layar full display.

Smartphone Coolpad Mega 5A memiliki rasio layar dengan perbandingan 18:9 dan hal itu sudah cukup masuk dalam jajaran smartphone layar full display. Diketahui bahwa smartphone ini memberikan kelengkapan maksimal yang terdapat dukungan koneksi 2G GSM, 3G HSDPA dan 4G LTE yang mampu memberikan kecepatan maksimal.

Spesifikasi Coolpad Mega 5A

Diketahui bahwa smartphone ini memiliki dukungan Hybrid Dual SIM yang berukuran Nano-SIM. Selain itu smartphone juga dilengkapi dengan tipe layar IPS LCD dengan layar sentuh penuh dan menerapkan ukuran layar 5.45 inchi.

Smartphone ini juga memberikan resolusi layar 720 x 1440 pixel dan menerapkan sistem operasi Android versi 8.1 Oreo. Chipset yang mendukung ponsel Coolpad Mega 5A yaitu Spreadtrum SC9850K dan prosesor dengan adanya Quad Core berkecepatan 1.3GHz serta GPU Mali 820MP1.

Baca Juga : Segera Hadir Oppo Triple Kamera ‘R17 Pro’, Waw Keren!!!

Ponsel ini menggunakan dukungan memori eksternal dengan menerapkan MicroSD 128GB dan memori internal berkapasitas 16GB, 2GB RAM. Smartphone ini juga dilengkapi dengan dual kamera utama yang beresolusi 8MP, VGA serta LED Flash, panorama dan HDR.

Coolpad Mega 5A
image : Coolpad

Sedangkan untuk kamera depan menerapkan resolusi 5MP + LED Flash. Dukungan ini cukup bersaing dengan smsartphone selfie expert. Selain itu smartphone Coolpad Mega 5A juga dilengkapi dengan beragam macam fitur yang terdiri dari Sound Vibration, MP3, WAV ringtones, Loudspeaker atau pengeras suara, 3.5mm jack untuk colokan headset.

Tidak hanya itu saja, smartphone Coolpad ini juga terdapat dukungan WIFI untuk koneksi tambahan bila anda tidak mendaftarkan paket data dan memanfaatkan Hotspot sekitar. Untuk sharing data bisa menggunakan Bluetooth dan Infrared Port yang terpenting lawan smartphone mendukung.

GPS sebagai petunjuk jalan kalau anda tersesat atau masih awam dengan daerah yang anda kunjungi. FM Radio sebagai media pendengar berita atau acara pada radio sekitar. MicroUSB yang digunakan untuk chas ponsel dan juga sharing data melalui laptop atau computer.

Baca Juga : Hadir Kembali Motorola P30 Dukung Kamera Selfie Ber-LED

Sensor yang terdapat dalam ponsel Coolpad Mega 5A menggunakanj Fingerprint sebagai keamanan ponsel dan accelerometer. Sedangkan untuk pengiriman pesan menggunakan SMS, MMS, Email, Push Email dan IM. Kapasitas baterai pada ponsel menggunakan dukungan Non-removable Li-Ion 2500 mAh. Warna ponsel hanya terdapat Gold atau emas saja.

Harga Coolpad Mega 5A

Setiap ponsel memiliki standar harga masing-masing, untuk smartphone Coolpad Mega 5A dibanderol sekitar 7000 INR atau setara Rp 1.5 jutaan. Sayang sekali ponsel ini dikhususkan untuk India saja, sedangkan Indonesia kemungkinan tidak tersedia, tapi belum tahu kalau bulan-bulan berikutnya akan hadir versi coolpad yang ini.

Tags:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *