Skip to content

Bedah Spesifikasi Oppo Reno Z Kelebihan, Kekurangan dan Harga

Oppo Reno Z

Spesifikasi Oppo Reno Z – Halo sobat wahanarupa.com, sudah berakhir hari raya idul fitri dan kini sudah kembali ke aktivitas semula. Tetap semangat serta pastikan memiliki hal yang baru setelah lebaran di tahun 2019 ini. Terkadang yang menjadi incaran yaitu smartphone terbaru dengan spesifikasi optimal untuk komunikasi dimanapun anda berada.

Ternyata pihak Oppo tetap eksis tidak ketinggalan dengan meriliskan produk terbaru dengan bernama Oppo Reno Z. Sebelumnya pihak Oppo telah meriliskan produk ‘Reno’ dengan koneksi hingga 5G dan kini telah meriliskan produk Oppo terbaru ini. Setiap smartphone memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, apakah smartphone ini juga memilikinya? Simak spesifikasi selengkapnya dibawah ini.

Spesifikasi Oppo Reno Z

HargaRp 5.100.000 (rumor)
RilisJuni 2019
JaringanGSM / CDMA / HSPA / EVDO / LTE
LayarAMOLED capacitive touchscreen, 16M colors. ukuran 6.4 inci, 100.5 cm2 (~85.3% screen-to-body ratio). Resolusi 1080 x 2340 pixels, 19.5:9 ratio (~403 ppi density). HDR10
OSAndroid 9.0 (Pie); ColorOS 6
ChipsetMediatek MT6779 Helio P90 (12 nm)
CPUOcta-core (2×2.2 GHz Cortex-A75 & 6×2.0 GHz Cortex-A55)
GPUPowerVR GM9446
RAM128/256 GB, 6 GB RAM. Slot tambahan tidak ada
Kamera belakangDual 48 MP, f/1.7, 26mm (wide), 1/2.0″, 0.8µm, PDAF dan 5 MP, f/2.4, depth sensor. Fitur Dual-LED flash, HDR, panorama. Video 2160p@30fps, 1080p@30/60/120fps, gyro-EIS
Kamera depanSingle 32 MP, f/2.0. Fitur HDR, Video 1080p@30fps
SensorFingerprint (under display), accelerometer, gyro, proximity, compass
BateraiNon-removable Li-Po 4035 mAh battery. Fast battery charging 20W (VOOC 3.0)
lainnyaWi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, WiFi Direct, hotspot. Bluetooth 5.0, A2DP, EDR, LE, aptX HD. GPS, with A-GPS, GLONASS, GALILEO, BDS. NFC. USB Type-C 1.0 reversible connector, USB On-The-Go Jack audio 3,5mm

Perlu anda ketahui bahwa smartphone ini memiliki versi dari PCDM10. Ponsel ini akan diriliskan pada bulan Juni 2019 dan masih belum diketahui tanggal berapa untuk peresmiannya. Komponen pada umumnya ponsel menggunakan jaringan 2G GSM SIM 1 & SIM/CDMA, 3G HSDPA/CDMA dan 4G LTE yang memiliki kecepatan maksimal untuk menjalankan internetnya.

Dimensi ponsel terdapat standar dengan ukuran 157.3 x 74.9 x 9.1 mm dan bobot 186 gram yang lebih optimal. Tidak hanya itu saja, ponsel Oppo Reno Z juga sudah didukung dengan Dual SIM berukuran Nano-SIM yang lebih kecil dibandingkan Mini dan Micro SIM.

Baca Juga : Rilis Spesifikasi Oppo Reno 5G dengan Harga Terjangkau

Kelebihan Oppo Reno Z
Layar Oppo Reno Z
Spesifikasi oppo reno z
img: oppo

HP ini sudah memiliki desain bagian depan dan belakang terbuat dari kaca, sedangkan bagian frame terdapat plastik. Pada tipe layar telah menggunakan AMOLED dengan layar sentuh penuh serta 16 juta warna untuk ketajaman serta kejernihan yang cukup maksimal.

Ukuran layar cukup besar dengan 6.4 inchi dan dilengkapi resolusi 1080 x 2340 pixel. Rasio ponsel cukup tipis untuk bezelnya dengan 19,5:9 serta kerapatan yang maksimal dengan 403 ppi. Selain itu jutar dapat dukungan HDR10 untuk menampilkan layar lebih jelas.

Operating Sistem
Spesifikasi oppo reno z
img: oppo colorOS 6

Sistem operasi sudah menggunakan Android 9.0 Pie dan ColorOS 6 terbaru. Yang memberikan performa lebih baik dari sebelumnya

Dimana ada fitur hyper boost, yang bisa menambah kecepatan performa saat digunakan kerja berat. Misalnya untuk bermain game kualitas HD

Dengan adanya perbaikan dan fitur hyper boost smartphone mampu mengoptimalakn kirnerja prossesor untuk gaming dan juga managemen RAM yang lebih baik

Chipset Oppo reno Z
Spesifikasi oppo reno z
img: oppo

Chipset ponsel menggunakan Mediatek MT6779 Helio P90, prosesor pun bekerja sangat keras dan cepat dengan Octa Core 2×2.2GHz Cortex A75 & 6×2.0GHz Cortex A55. GPU yang sebagai menampilkan grafis menggunakan PowerVR GM9446 yang lebih optimal.

Oppo juga menggunakan 3 teknologi pendingin yang membuat smartphone tetap dingin walaupun digunakan untuk bermain game dalam waktu lama. Sehingga bisa membuat baterai awet dan kesetabilan saat bermain tetap terjaga

Memori internal pada ponsel ini cukup besar dengan dua versi yaitu 128GB atau 256GB, 6GB RAM untuk penyimpanan yang cukup luas dalam penyimpanan data maupun aplikasi.

Kamera Oppo Reno Z
Spesifikasi oppo reno z
img: oppo

Kamera belakang cukup unggul dengan dua lensa beresolusi 48MP, PDAF+5MP, depth sensor.

Selain itu juga fitur ponsel menggunakan Dual LED Flash, HDR, Panorama serta video beresolusi 2160p@30fps, 1080p@30/60/120fps, gyro-EIS. Sehingga untuk kualitas perekaman video terasa lebih halus

Sedangkan untuk kamera selfie menerapkan resolusi 32MP dan fitur HDR serta video 1080p@30fps yang lebih optimal.

Baca Juga : Spesifikasi Oppo K3 dengan Harga Terjangkau, Kamera Selfie Motorized po-up 16 MP

Keunggulan lainnya juga terdapat pada fitur pendukung telah menerapkan kelengkapan sound yang terdiri dari Loudspeaker, 3.5mm jack. Tidak hanya itu juga terdapat Active noise cancellation with dedicated mic, 24-bit/192kHz audio serta Dolby Atmos sound yang sangat menggelegar.

Koneksi tambahan dengan adanya WIFI, dual band, WIFI Direct dan Hotspot. Fitur share data menggunakan Bluetooth, NFC dan USB Type-C serta USB On The Go. Pada fitur keamanan menggunakan Fingerprint sensor yang terletak dibawah layar.

Sensor lain menggunakan accelerometer, gyro, proximity dan compass. Sedangkan untuk kapasitas baterai cukup besar dengan Non-removable Li-PO 4035 mAh serta fitur fast battery charging 20W (VOOC 3.0).

Kekurangan Oppo Reno Z

Smartphone ini memang kalau dibilang sempurna sudah sempurna namun tetap ada yang kurang. Dimana komponen dalam ponsel ini tidak didukung dengan memori eksternal yang biasanya untuk penyimpanan tambahan.

Hal ini tidak masalah karena internalnya sudah memiliki kapasitas cukup besar dan sangat mampu menampung banyak data maupun aplikasi. Dalam ponsel ini juga tidak terdapat Radio, jika anda ingin mendengar radio maka bisa download sendiri di Play Store untuk aplikasinya.

Harga Oppo Reno Z

Setiap smartphone memiliki standar harga jual sesuai dengan spesifikasi yang sudah diterapkan dalam smartphone ini. Harga Oppo Reno Z dibanderol 330 EUR atau setara dengan Rp 4-5 jutaan atau bisa lebih mahal dari perkiraan tersebut. Warna ponsel cukup beragam terdiri dari Star Purple, Extreme Night Black, Coral Orange, Bead White super elegan.

Demikian ulasan tentang spesifikasi Oppo Reno Z yang bisa menjadi pertimbangan anda dalam membeli smartphone Oppo terbaru. Meskipun saat ini pasar Oppo masih dikuasai oleh Oppo F11 pro dan Oppo F11 yang memiliki kamera selfie motoried pop-up. Semoga informasi bermanfaat untuk anda semua dan menjadi pilihan ponsel masa depan anda.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *